SMA NU Al Ma’ruf Kudus melaksanakan Latihan Dasar Kepemimpinan MPK dan OSIS, kegiatan Latihan Dasar Kepemimpinan tersebut berlangsung selama 2 hari yaitu pada hari Senin – Selasa, 19 – 20 Oktober 2020 dengan tetap mematuhi protokol kesehatan. Kegiatan Latihan Dasar Kepemimpinan ini bertujuan untuk melatih Pengurus MPK dan OSIS menjadi seorang pemimpin yang arif dan bijaksana pada masa mendatang, khususnya di Era Pandemi Covid 19 saat ini.