Capai 10 Besar Finalis LKIR LIPI

Tim KIR SMA NU Al Ma’ruf Kudus berhasil masuk 10 besar finalis dalam LKIR Nasional yang diselenggarakan oleh Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia ( LIPI) dalam ajang Indonesia Science Expo 2020. Tim KIR yang terdiri dari Zahwa Aulia Alfatika dan Aulia Nor Fadhilah kelas XII MIPA 3 masuk pada tahap presentasi finalis LKIR dalam Youth Science Week 2020 pada 16 s.d. 20 November 2020.
Masalah yang diangkat dalam karya tulis tersebut adalah Pemanfaatan Potensi Lokal Ekstrak Kulit Buah Matoa dalam Bentuk Sediaan Nanopartikel sebagai Obat Antidiabetes. Melalui uji laboratorium yang amat cermat, kedua siswa tersebut berhasil membuat obat antidiabetes dengan mengekstrak kulit buah matoa dilanjutkan proses pembuatan nanopartikel dan enkapsulasi dari ekstrak tersebut. Hasil temuannya diberi nama Pomediabs.

Temuan obat tersebut harus diuji lanjut dengan uji klinis terlebih dahulu. Setelah itu baru bisa dikonsumsi. Semoga di uji klinis nanti, obat ini mampu menjadi sumbangsih dalam mencapai bangsa yang sehat dan berkarakter. Amin

