Peserta Didik SMA NU Al Ma’ruf Kudus Ikuti ANBK Di SMA 1 Mejobo

Beberapa perwakilan peserta didik dari SMA NU Al Ma’ruf Kudus mengikuti kegiatan Asesmen Nasional Berbasis Komputer atau dikenal dengan istilah ANBK, pada Senin 25/10/21. Dalam kegiatan tersebut, peserta ANBK diminta mengisi beberapa pertanyaan berkaitan dengan pendidikan dan seputar sekolah. Dalam pelaksanaan ANBK tersebut peserta ANBK juga diawasi oleh petugas yang bertanggung jawab mengawasi kegiatan tersebut.
Asesmen Nasional tersebut merupakan sebuah program evaluasi yang diselenggarakan oleh Kementerian Pendidikan atau Kebudayaan. Tujuannya ialah untuk meningkatkan mutu pendidikan dengan memotret input, proses dan output pembelajaran di seluruh satuan pendidikan.
Semoga dengan adanya ANBK dapat meningkatkan mutu pendidikan dalam menyongsong masa depan yang lebih gemilang.